
Pergantian Tahun bagi Yang Tak Kekal dan Harum : R
Pintu terkuak, dari mulutnya kau muncul tiba-tiba
Bertelimpuh kian rapuh, berderai air mata
Kau letakkan segenggam percaya
Di atas meja
Perihal tugas
Rundung gegas
Undang cemas
Kau terempas
Maaf, kala itu
Ibu refleks sodorkan lembar tisu
Seolah Ibu tak mau pada sedu sedanmu
Padahal sungguh, tiadalah begitu maksud hati Ibu
Ibu hanya terharu
Awal menjadi guru
Semua adalah baru
Bahkan tangismu
Setahun pun berlalu
Kau di seberang Ibu
Parade membelah
Masih ingatkah?
Ibu ingat wajahmu, meski tidak gerai rambut sebahu
Kedua sandalmu lucu, bentuknya gigi hiu
Kau berdiri depan lengkung gardu
Menunggu pawai itu
Ibu menanti
Kau sadari
Akan tetapi
Tak terjadi
Tentu jadi maklum
Memori terlupa oleh pergantian tahun
Namun, bagaimanapun, hati Ibu tersenyum
Guru di ingatan murid tak harus jadi kekal dan harum
K, 2024-2025
••••
Sehelai Terima Kasih
: Alda
Pada deret bangku terdepan
Kau antusias mendengarkan
Kau senang bantu bawakan
Pengeras suara, mikrofon, dan kabel panjang
Kau salah satu sebab, suatu hari
Saya putuskan penuhi panggilan hati
Pergi menyesap dan menyerap ilmu
Dari Pendidikan Profesi Guru
Di mana pun kau kini
Tetaplah menjadi rendah hati
Sehelai terima kasih dari Ibu di sini
Bagimu yang tengah menggapai segala kerlip bintang mimpi
K, 2024-2025
••••
Tentangmu
: Bangkit
Berpakaian olahraga dengan topi
Masker hitam dan teman sehati
Kau gerakkan bambu egrang-mu
Hati-hati, satu-satu
Setiap kali kakimu tergelincir
Atau tegak bambu egrang-mu terpelanting
Kau bangkit, mencoba kembali
Seperti namamu yang penuh arti
Sorak sorai
Angin bulan Agustus
Saya tahu, saya tak akan lama
Menemanimu dalam gegap gempita
Saya abadikan lewat gawai
Aksi beranimu yang haus
Tualang dan kemenangan
Dalam kompak permainan
Sudah benarkah saya berpamitan?
Sudah baikkah hal-hal yang saya titipkan?
Saya ingat kau di balik pagar
Tatapanmu mengantar perpisahan
K, 2024-2025
••••
Biodata Penulis
Hidayatul Ulum merupakan alumni Jurusan Sastra Indonesia, Universitas Negeri Malang. Perempuan yang akrab disapa Hida ini dapat dihubungi melalui akun instagram @hida_adenanthera
- Cerpen Konvoi Kantuik | Asrul Zulmi - 12 Maret 2025
- Menimbang Minangrantau | Muhammad Nasir - 9 Maret 2025
- Esai – Punkdikbud | Wallcracks - 9 Maret 2025
Discussion about this post